Follow Us @soratemplates

Friday 30 October 2020

Menyiram Tanaman




Bismillah, eksekusi project dimulai! 


Biasanya saya hanya duduk di teras atau ruang tamu sambil mengawasi anak-anak yang bermain pasir dan kerikil di depan rumah. Kali ini saya bergeser, benar-benar duduk di pinggir gundukan pasir kerikil bersama mereka. Kakak A pun langsung tanggap, "Jadi mau main pasir sama main air, Mi?"


Saya pun mengangguk. Ada beberapa ide yang sempat saya rancang, meski agak belepotan mau eksekusi yang mana dulu.


 "Pasirnya mau diapain, Mi?" Kakak A sudah memancing duluan. Rencananya saya mau membahas tekstur pasir dulu. Tapi belum seutuhnya saya memulai, Kakak A terdistraksi tetangga yang sedang menyiram tanaman dengan penyemprot yang digendong.


Kakak A langsung melirik, bilang kalau mau menyiram tanaman. Hm, okelah. Rencana dadakan juga tak masalah kan. Eh tapi ternyata tak semudah itu, Kakak A pun sedikit merajuk ingin menyemprot dengan alat penyiram yang digendong layaknya penyemprot desinfektan. Sudah saya tawarkan dengan gayung dan ember, tidak mau. Saya beri alternatif dengan penyemprot kecil, tetap tidak mau, maunya yang digendong.


Baiklah, akhirnya saya memberi alternatif sebelum dia keburu tantrum. Saya menantangnya untuk menghampiri tetangga dan bilang pinjam mau mencoba menyiram tanaman dengan alat penyiram yang digendong. Awalnya Kakak A ogah-ogahan, tapi karena saya tak punya solusi lain akhirnya dia melakukan eksekusi. Dan berhasil, Kakak A bisa mencoba menyiram tanaman sesuai keinginannya.





Tinggal berikutnya saya yang melengkapi kegiatan tadi agar menjadi project yang matang. Karena yang namanya family project sebenarnya hanyalah aktivitas biasa tetapi ditambahkan manajemen. Maka manajemen inilah yang harus saya lakukan.


Selepas mandi, saya ajak Kakak A untuk ngobrol tentang kegiatannya tadi. Tentu dengan mempertimbangkan aspek-aspek fitrah yang ingin diasah. Termasuk juga saya mengapresiasi Kakak A yang berani dan menunjukkan bakat sifat uniknya yang mau berkemauan kuat.





MasyaaAllah ternyata benar, dengan berkegiatan begini ada bonus melatih kecerdasan emosi dan spiritualnya. Alhamdulillah... Hari ini saya puas. Meskipun tidak sesuai planning kegiatan yang sudah dijadwalkan, tapi alternatif kegiatan dadakan yang alami pun tak kalah menariknya. InsyaAllah besok dikaji lagi untuk aktivitas lainnya. Bismillah



Perasaan hari ini 100% bahagia 😄


#Tantangan15Hari 

#harike2

#zonacerdasemosionaldanspiritual

#bentangpetualang

#petualanganbahagia

#institutibuprofesional 

#familyproject

#sahabatterbaik





No comments:

Post a Comment