Follow Us @soratemplates

Monday 30 November 2020

Mobil Polisi (Tantangan Bunda Sayang Zona Gaya Belajar dan Stimulasi Kreativitas)




Fyuh... Hari keempat sudah gugur. Padahal masih weekend, apa daya kecapekan dan akhirnya ketiduran. Tak apa, bismillah...


Akhir-akhir ini Kak A sedang suka menggambar di papan tulis. Kebetulan saya membersihkan satu white board.  Niatnya mau dipakai menulis project dengan suami. Eh apa daya justru dipakai Kak A. Tapi bukan Kak A sendiri yang gambar, lebih tepatnya minta digambarkan hehe.


Kemarin (karena hari ke-4 baru ditulis pagi ini hihi) Kak A minta digambarkan mobil polisi. Tukang gambarnya adalah papi, dia hanya menyimak. Begitu gambar selesai, saya menantang Kak A, "Coba gambar mobil polisi juga seperti papi."


Kak A pun meraih spidol dan mulai menggambar. Ada yang unik dari gambarnya. Gambar Kak A memang belum sempurna, masih mletot-mletot tak beraturan meski garis besarnya sudah terpola. 


Roda di mobil polisi itu tergambar 4, hehe dia belum paham konsep ban yang hanya terlihat 2 dari samping. Padahal roda mobil yang digambar papi juga cuma 2. It's okay berarti dia merecall mobil dari apa yang sudah dia lihat dan tidak serta merta hanya mencontek gambar papinya. That's good.


Di bagian atas samping sirine dia menggambar sebuah oval agak besar. Saya kira dia mau menggambar sirine tapi tak beraturan. Tapi, di sebelahnya kok sudah ada tonjolan kecil layaknya sirine. Maka saya tanya, "Itu apa Kak?"

Jawabannya tak terduga, "Ini jaring buat nangkap pencuri."


Haha, baiklah... Selamat berimajinasi Nak.


#harike4

#tantangan15hari

#zona4gayabelajarstimulasikreativitas

#pantaibentangpetualang

#institutibuprofesional

#petualangbahagia



No comments:

Post a Comment